portal kabar – Datangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai pendaftar bukan hanya menjadi momen penting bagi para calon Kepala Daerah, tetapi juga bagi masyarakat yang menantikan pemimpin baru untuk memimpin daerah mereka. Momen inilah yang tidak disia-siakan oleh koalisi Partai PDIP, PPP, PBB, Partai Buruh, Partai Ummat dan Perindo untuk mengiringi pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi ke KPU sekaligus memperkenalkan calonnya ke masyarakat luas. Sebelumnya, koalisi partai tersebut mendeklarasikan pasangan Ade Kuswara Kunang dan dr Asep Surya Atmaja sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi di area lapangan terbuka yang terletak di Desa Karangsari, Cikarang Timur, 29/08/2024.…
Penulis: portal kabar
potal kabar – Dinamika internal Partai Golkar dalam konteks pencalonan Kepala Daerah yang diusulkan, memicu penolakan dan protes kadernya sendiri. Fenomena tersebut mencerminkan dinamika internal yang kompleks dalam tubuh partai berlambang pohon beringin ini hingga sering kali menjadi sorotan publik. Dani Ramdan adalah calon Bupati Bekasi yang diusung oleh Partai Golkar bersama Ikhwan sebagai calon Wakil Bupatinya sesuai dengan keputusan partai. Dan Dani mungkin dianggap tidak mewakili aspirasi serta keinginan para kadernya hingga terjadi penolakan. Pencalonan terhadap Dani Ramdan yang diusung menjadikan ketidakpuasan para kadernya hingga memicu aksi demo. Demo tepat dihalaman kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Pasirgombong, Cikarang…
portal kabar – Periode waktu yang ditentukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di mana Partai Politik bersama calon unggulannya dapat secara resmi mendaftarkan diri untuk ikut serta dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sudah semakin dekat. Periode ini sangat penting karena menentukan siapa saja yang akan resmi berkompetisi dalam pemilihan Kepala Daerah nanti. Saat info ruang publik (26/08/2024), meminta keterangan dari seorang loyalis sekaligus kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk mendapatkan pandangan atau informasi dari perspektif internal partai, mengenai suatu isu, keputusan, atau kegiatan politik, termasuk strategi pemenangan calon Kepala Daerah, Nyumarno SM mengatakan jika dirinya sudah siap melakukan apapun…
portal kabar – Ramainya berita yang mengaitkan adanya penangkapan atas salah seorang anggota DPRD Kabupaten Bekasi berinisial ‘S’, yang disangkakan sedang mengkonsumsi barang haram jenis sabu dan psikotropika lainnya telah menjadikan penasaran publik dan rasa keingintahuan lebih dalam. Pemberitaan tersebut menuduhkan seolah ‘S’ tersebut bersama seorang wanita berinisial ‘EP’ tertangkap di Kawasan Hotel ‘JP’ sedang mengkonsumsi narkoba yang terjadi pada hari, Kamis, 22/Agustus/2024. Demi memastikan hal tersebut awak media mengkonfirmasi langsung dengan meminta keterangan dari pihak Satnarkoba Polres Metro Bekasi, Selasa siang, 27/Agustus/2024. Wakasat Narkoba Polres Metro Bekasi, Akp Soemantri saat dimintai keterangan menyatakan, tidak benar. Giat Satnarkoba pada Kamis,…
portal kabar – Banyaknya pengelolaan parkir liar yang terjadi dilingkungan Kawasan Industri MM 2100 sepertinya memang dijadikan pembiaran dalam tujuannya. Penyediaan dan pengelolaannya pun diduga sudah menjadi bisnis terselubung hingga menjadikan tempat itu menjadi kantung-kantung gemuk pengelola tanpa melalui retribusi daerah yang semestinya. Ketua Umum LSM-MPI, Doktor Anwar Musyadad mengatakan dugaan ilegalnya pengelolaan lahan parkir yang dibiarkan tersebut dapat merugikan pemerintah daerah itu sendiri. “Seharusnya itu memakai sistim retribusi yang benar dan sesuai, jangan dibiarkan hal itu, apalagi sampai peliarannya pun dianggap benar,” katanya. Anwar menambahkan jika ratusan kendaraan yang terparkir setiap harinya di Kawasan Bonded Zone itu sebagian besar…
portal kabar – Penguatan dukungan terhadap calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi semakin tinggi bagi pasangan Ade Kuswara – dr Asep Surya Atmaja untuk dimenangkan. Salah satunya adalah Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI/Polri (FKPPI) Cabang 0907 Kabupaten Bekasi. Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI/Polri (FKPPI) Cabang 0907 Kabupaten Bekasi, resmi mendeklarasikan dukungannya terhadap pasangan Ade Kuswara – dr Asep di hotel yang terletak di Kawasan Lippo Cikarang Selatan, Selasa, 27/Agustus/2024. H Toto Islandar selaku ketua FKPPI Cabang 0907 Kabupaten Bekasi secara tegas mengatakan jika dukungan ini perlu dan wajib karena memandang apa yang…
portal kabar – Pilkada 2024 menjadi momen krusial bagi masyarakat Kabupaten Bekasi dalam menentukan arah pembangunan daerah. Salah satu posisi penting yang akan diperebutkan adalah Wakil Bupati. Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) diharapkan tidak hanya memiliki visi dan misi yang jelas, tetapi juga integritas serta kemampuan untuk berkolaborasi dalam menjalankan pemerintahan. Partai Buruh dalam hal ini juga melakukan langkah positif dengan mengusung dr Asep Surya Atmaja sebagai bakal calon Wakil Bupati yang akan diikutsertakan dalam Pilkada mendatang. Melalui rapat pimpinan 23 Exco Kecamatan, Partai Buruh semakin memantapkan dukungan dengan menggelar acara Rapim Exco yang diadakan di RM Mety Putri, Pasirgombong,…
portal kabar – Dalam rangka memperkuat posisi politik menjelang pemilihan Kepala Daerah yang akan datang, Partai Demokrat secara resmi telah menyerahkan surat rekomendasi kepada para calon Kepala Daerah yang diusung pada Jumat, 23 Agustus 2024. Langkah ini merupakan bagian dari strategi partai untuk memastikan bahwa kandidat yang diusung memperoleh dukungan penuh dari struktur organisasi dan kader partai di tingkat daerah. Penyerahan surat rekomendasi dilaksanakan dalam sebuah acara resmi yang dihadiri oleh pengurus pusat Partai Demokrat serta para calon Kepala Daerah. Dalam sambutannya, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menekankan pentingnya kolaborasi antara partai dan calon Kepala Daerah untuk…
portal kabar – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sukses menggelar ‘Konsolidasi Nasional Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se Indonesia’ yang bertempat di ICE BSD, Tangerang Selatan, Selasa (20/8/2024). Calon-calon Kepala Daerah dari berbagai daerah di seluruh Indonesia berkumpul untuk berkoordinasi, berbagi strategi dan memperkuat jaringan dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) esok. Tidak terkecuali calon Kepala Daerah dari Kabupaten Bekasi, BN Holik Qodratullah sebagai calon Bupati bersama Faizal Hafan Farid sebagai calon Wakil Bupati. Dikutip dari halaman resmi pks.id, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, menyampaikan rasa terima kasih kepada para calon Kepala Daerah dan…
portal kabar – Perlunya Corporate Social Responsibility (CSR) bagi perusahaan dalam mendukung dan berkontribusi langsung terhadap pembangunan sosial, ekonomi, dan lingkungan di sekitar mereka sangat diharapkan secara masif oleh masyarakat yang terdampak. Demi membangun konsep yang memang bagus untuk dilaksanakan, dimana perusahaan tidak hanya fokus pada keuntungan finansial, tetapi juga turut memperhatikan dampak sosial dan lingkungannya dengan tujuan untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, PT Excel Metal Industry pun tak segan kunjungi Ketua Umum LSM Masyarakat Peduli Investor (MPI) di kantornya. Kunjungan perwakilan manajemen PT Excel Metal Industry ke Kantor Sekretariat LSM MPI di Kampung Meriuk, Desa Gandasari, Rabu, 21/Agustus/2024,…